Beranda ยป 12 Obat Hernia Tanpa Operasi yang Murah dan Tidak Menakutkan

12 Obat Hernia Tanpa Operasi yang Murah dan Tidak Menakutkan

Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.

obat-hernia-di-apotek-doktersehat

DokterSehat.ComHernia adalah salah satu penyakit yang umumnya menimpa kaum adam tanpa mengenal usia. Mulai bayi lelaki baru lahir hingga pria dewasa bisa terkena hernia. Lantas, bagaimana cara mengobati hernia? Apa saja obat hernia?

Tetaplah membaca penjelasan ini untuk menemukan beberapa macam cara mengobati hernia. Temukan juga beberapa obat hernia herbal, obat hernia rumahan dan obat hernia di apotek.

Macam Cara Mengobati Hernia

Cara mengobati hernia yang paling masuk akal untuk dilakukan adalah dengan melakukan tindakan operasi. Akan tetapi, tidak semua penderita hernia merasa nyaman dengan pengobatan hernia ini. Penderita hernia tertentu yang merasa takut dan enggan untuk menjalani tindakan operasi hernia.

Sebenarnya, ada beberapa cara lain untuk mengobati hernia. Adapun, beberapa cara mengobati hernia tanpa operasi adalah dengan menggunakan obat hernia herbal, obat hernia rumahan, dan obat hernia di apotek (obat medis simptomatik).

Obat Hernia Tanpa Operasi yang Lebih Menenangkan

Masih sedikit orang yang tahu bahwa ada beberapa obat hernia tanpa operasi. Obat hernia ini bisa dilakukan di rumah secara mudah dan praktis bahkan lebih murah. Ingin tahu apa saja obat hernia tanpa operasi?

Inilah beberapa obat hernia tanpa operasi yang ampuh dan aman:

1. Tanaman adas

Adas adalah tanaman herbal yang memiliki banyak manfaat. Anda bisa menemukan adas dengan mudah karena adas telah banyak dibudidayakan di Indonesia.ย Kandungan adas terdiri dariย minyak atsiri, anetol, fenkon, pinen, limonen, dipenten, felandren, metilchavikol, anisaldehid, asam anisa, dan minyak lemak.

Obat hernia herbal iniย terletak pada bagian buahnya. Manfaat buah adas yang telah masak dan dijemur hingga kering bisa menjadi obat hernia alami.ย Buah adas yang telah masak akan menghasilkan minyak adas yang memiliki khasiat lain seperti antibakteri, antelmintik, karminatif, dan stimulan.

2. Teknik pemijatan rempah

Cara mengobati hernia tanpa operasi juga bisa dilakukan menerapkan teknik pemijatan di bagian usus halus, usus besar, rektum, lambung, atau telinga. Teknik pemijatan hernia ini dilakukan dengan menggunakan ramuan herba pendukung yang terbuat dari temu putih, sambiloto, umbi kecil, pegagan, dan rumput mutara.

Baca Juga:ย Hernia pada Bayi: Ciri-Ciri, Penyebab, dan Pengobatan

3. Teknik bio quantum

Obat hernia tanpa operasi adalah dengan menjalani teknik bio quantum.ย  Pengobatan bio quantum adalahย teknik penyembuhan penyakit yang menggunakan sentuhan dan tekanan tangan di bagian tubuh tertentu. Cara mengobati hernia dengan bio quantum adalah dengan menekanย titik gui lai dan fu ai.

4. Menjalankan pola diet sehat

Perbaikilah pola diet Anda, maka hernia bisa berangsur membaik. Terapkan makanan harian yang bergizi dan berimbang. Makanlah secara sering dengan porsi yang lebih kecil. Jangan langsung makan dengan jumlah banyak.

5. Melakukan latihan fisik pendukung

Obat hernia rumahan yang bisa Anda lakukan adalah dengan melakukan beberapa jenis latihan fisik yang menunjang pengobatan hernia. Anda bisa melakukan olahraga di dalam air, berjalan, dan beberapa gerakan kaki ringan di atas matras.

6. Hindari angkat beban

Penangkatan benda dengan beban yang berat bisa memperburuk kondisi hernia Anda. Jadi, dengan menghindari mengangkat beban berat, maka masalah hernia lebih mudah untuk diatasi. Jadi, janganlah mengangkat beban berat baik di dalam kantor maupun gym.

7. Hindari asupan tertentu

Menghindari konsumsi makanan jenis tertentu juga bisa menjadi salah satu cara mengobati hernia. Hindarilah konsumsi makananย berlemak seperti daging sapi, daging kambing, daging kerbau, dan jeroan. Hindari juga kangkung dan labu siam dari golongan sayuran.

8. Stop rokok!

Jika Anda ingin hernia sembuh, maka janganlah merokok. Pasalnya, kandungan kimia beracun di dalam rokok bisa melemahkan fungsi bahkan merusak otot. Anda bisa mulai dari mengurangi frekuensi merokok atau memilihย rokok rendah nikotin dan tar. Setelah itu, menghentikan kebiasaan merokok pun bisa dengan mudah dilakukan.

9. Tingkatkan imunitas tubuh

Konsumsilah makanan dan minuman yang kaya akan kandungan antioksidan. Kandungan antioksidan akan mencegah tubuh jatuh sakit atau mengurangi peluang sakit. Penderita hernia memang harus menghindari berbagai penyakit karena itu bisa memperburuk kondisi hernia.

10. Obat nyeri

Obat hernia termasuk obat nyeri karena orang-orang yang mengalami hernia umumnya merasakan nyeri pada bagian tertentu. Obat hernia ini ada yang bisa dibeli di apotek secara bebas dan ada yang harus dengan resep dokter.

Anda bisa membeli secara bebas obat hernia di apotek yang mengandung parasetamol, sedangkan obat hernia di apotek yang harus dibeli dengan resep dokter adalah tramadol. Pastikan Anda membaca dan mengikuti aturan pakai dan dosis yang tertera pada kemasan atau anjuran dokter.

Baca Juga:ย Skala Nyeri: Jenis dan Cara Menghitungnya

11. Obat AINS

Obat hernia dengan kelas terapi pereda nyeri juga bisa diganti atau dikombinasi dengan obat-obatan dari golongan antiinflamasi nonsteroid (AINS). Obat AINS ini juga bisa meredakan nyeri atau peradangan pada pasien dengan penyakit hernia.

Anda bisa membeli obat hernia di apotek dari golongan AINS dengan merk tertentu yang mengandung bahan aktif seperti aspirin, asam mefenamat,ย ibuprofen, atau naproxen. Namun, sebaiknya Anda berkonsultasi dengan dokter jika ingin menggunakan obat ini.

12. Obat antasida

Masih ada jenis obat yang biasanya dibutuhkan oleh pada penderita hernia. Obat antasida adalah obat hernia yang bisa menurunkan kadar asam lambung sehingga menimbulkan ketidaknyaman pada saluran pencernaan.

Sebaiknya Anda tidak membeli antasida obat hernia di apotek secara bebas guna meredakan gejala hernia. Konsultasikanlah obat antasida yang baik untuk Anda dengan dokter ahli sehingga Anda bisa merasakan manfaatnya dan mengurangi efek sampingnya.

Anda perlu tahu bahwa obat-obatan pereda nyeri, obat AINS, dan obat antasida hanya obat hernia yang bersifat simptomatik yakni hanya meredakan gejala hernia berupa nyeri dan bukan menyembuhkan hernia secara total.

 

 

Sumber:ย 

  1. Setiawan Dalimartha. 1999. Atlas Tumbuhan Obat Indonesia. Jakarta: Trubus Agriwidya.
  2. Iskandar Ali. 2003. Pijat Telinga & Ramuan Untuk Mengatasi Aneka Penyakit. Jakarta: AgroMedia Pustaka
  3. Iskandar Ali. 2010. Dahsyatnya Bio Quantum untuk Kesehatan. Jakarta: AgroMedia Pustaka

Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *